Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan

BeritaMobil Listrik
24 November 202529Pembaca
Bagikan :
Pasar otomotif Indonesia mulai ramai kembali dengan kehadiran, Lepas L8, SUV premium dari sub-brand terbaru Chery. Lepas sendiri merupakan singkatan dari Leopard and Passion, yang menggambarkan karakter desain agresif, tapi tetap elegan.
Sebelumnya, Lepas L8 diperkenalkan dalam versi setir kiri di ajang GIIAS 2025, kini Lepas L8 hadir dalam konfigurasi setir kanan dan siap menjadi salah satu pusat perhatian di kelas SUV plug-in hybrid (PHEV).
Mari kita simak spesifikasi, eksterior, dan interior dari mobil mewah ini. Selain itu, Anda juga bisa langsung nonton video di bawah ini, ya!
Lepas L8, kendaraan SUV lima seater dengan teknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) sehingga mobil ini akan menggabungkan mesin bensin dan motor listrik untuk menghasilkan efisiensi maksimal sekaligus performa yang memadai.
Namun, spesifikasi resmi untuk Indonesia belum diumumkan. Meskipun begitu, jika merujuk pada model platform yang sama di Tiongkok, yaitu Chery Tiggo 8 CSH, jadi kita bisa memperkirakan gambaran performanya.
Chery Tiggo 8 CSH memiliki spesifikasi:
Mesin 1.5LTurbocharged
Tenaga 243 HP
Torsi 215 Nm
Dengan tambahan motor listrik, tenaga Lepas L8 kemungkinan bisa lebih besar atau minimal setara dengan platform yang sama. Teknologi PHV ini membuat akselerasi lebih responsif, irit bahan bakar, dan ramah lingkungan.
Pertama, kita akan membahas eksterior depan, samping, dan belakang dari Lepas L8. Simak penjelasan lengkapnya.

Mobil ini mengusung tampilan depan yang eye-catching, dengan warna yang cerah, termasuk varian warna ungu yang diperlihatkan dalam pameran, serta terdapat logo Lepas di bagian tengah yang pastinya menegaskan identitas baru dari sub-brand ini.
Di bagian grille, Lepas L8 memiliki desain penuh dengan pola silang-silang (cross) sehingga memberikan kesan unik. Tidak hanya itu, grille juga memiliki dua tone warna, yaitu hitam dan silver glossy sehingga tampilannya semakin elegan.
Untuk bagian bumper bawah, Lepas L8 memiliki banyak lubang udara yang berfungsi sebagai jalur pendingin mesin. Elemen ini tidak hanya fungsional, tapi juga memperkuat kesan kokoh dan modern pada bagian fascia depan mobil.
Selain itu, Lepas L8 juga dilengkapi DRL dan sein dengan desain yang tipis yang senada bagian depan dan belakang. Bahkan, mobil ini juga memiliki Headlamp LED yang cukup besar.

Dari sisi samping, Lepas L8 menggunakan ban berukuran 235/50 R19 dan pelek dua tone, hitam dan silver glossy yang memiliki desain rapat-rapat.
Kemudian, kaca spion mobil ini dilengkapi dengan sein dan kamera 360°, memperkuat fitur keselamatan dan membantu pengemudi saat manuver. Spion tersebut juga memiliki list hitam yang senada dengan roof rail berwarna hitam matte di bagian atas.
Penambahan roof rail tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga memperkuat identitas Lepas L8 sebagai SUV semi-crossover yang siap diandalkan di berbagai kondisi jalan.
Secara visual, ground clearance Lepas L8 terlihat cukup tinggi. Ini tentu menjadi nilai plus untuk pasar Indonesia yang sering dihadapkan pada jalanan tidak rata sehingga memberikan kenyamanan berkendara di berbagai kondisi jalanan.

Bagian belakang Lepas L8 hadir dengan desain yang senada dengan bagian depan, agak membulat, futuristik, dan tetap eye-catching. Di bagian paling atas terdapat shark fin antenna, serta rear spoiler yang dilengkapi lampu tambahan.
Ada logo Lepas berukuran besar yang ditempatkan di bagian tengah. Hal ini membuat mobil ini mudah dikenali dari kejauhan.
Lalu, lampu belakangnya menggunakan desain horizontal panjang yang menyambung sehingga memberikan efek elegan, terutama ketika menyala pada malam hari.
Di area bawah, terdapat emblem PHV yang menandakan bahwa Lepas L8 adalah Plug-in Hybrid Vehicle dan huruf E pada emblem tersebut diberikan aksen warna biru, sementara bagian lainnya berwarna silver, memberikan kontras yang menarik.
Tidak lupa, bagian bumper belakang juga memiliki warna black matte sehingga membuat desain tetap konsisten dari depan hingga belakang.
Selain itu, mobil ini memiliki fitur keselamatan kamera belakang hingga sensor parkir, serta penempatan detail keseluruhan menjadikan bagian belakang Lepas L8 terlihat lengkap, harmonis, dan modern.

Walaupun unit yang dipamerkan belum versi final, interior Lepas L8 sudah memperlihatkan potensi kenyamanan dan desain premium yang menjanjikan.
Saat duduk, jok mobil terasa tebal dan empuk, menyerupai gaya semi bucket seat yang memeluk tubuh sehingga nyaman untuk perjalanan jauh.
Meski begitu, fitur-fitur utama lain seperti dashboard, sistem infotainment, dan panel instrumen masih dirahasiakan hingga peluncuran resmi di GJAW 2025.
Beberapa fitur interior yang sudah terkonfirmasi, meliputi:
Harga resmi Lepas L8 saat ini masih belum diumumkan, tapi kemungkinan akan diumumkan pada GJAW 2025, beserta pengungkapan spesifikasi, fitur, hingga interior lengkapnya.
Nah, bagi Anda yang mengikuti perkembangan mobil elektrifikasi, Lepas L8 patut masuk daftar tunggu karena berpotensi menjadi salah satu SUV favorit tahun depan.
Jika Anda sudah mulai mempertimbangkan untuk membeli mobil baru seperti Lepas L8 atau model lainnya, layanan kredit mobil baru dari ACC ONE dapat menjadi pilihan tepat.
Dengan opsi kredit fleksibel, cicilan bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial Anda. Proses pengajuan juga lebih mudah dan cepat sehingga Anda bisa memiliki kendaraan impian tanpa beban berat.
Tak hanya itu, transaksi melalui ACC ONE sudah aman karena diawasi langsung oleh OJK, membuat Anda lebih tenang dalam mengambil keputusan.
Selain itu, tersedia pilihan tenor pinjaman dan bunga ringan yang memudahkan Anda mengatur keuangan dengan lebih nyaman.
Jika masih bingung dalam menghitung cicilan maupun bunga pinjaman, ACC ONE sudah menyediakan fitur simulasi kredit mobil baru yang membantu Anda merencanakan pembayaran dengan mudah dan transparan.
Ayo, kunjungi ACC ONE sekarang juga dan wujudkan mobil impian Anda!
#review
#mobil
#mobillistrik
#gjaw
Berita Lainnya
Lihat semua