Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan

BeritaSeputar Dana
7 Januari 202699Pembaca
Bagikan :
Banyak pelaku usaha yang usahanya sudah mulai berkembang dan permintaan meningkat, tetapi dana belum bisa menutup kebutuhan tersebut. Di kondisi seperti ini, kredit modal usaha menjadi solusi yang realistis.
Namun, tidak semua kredit modal usaha menawarkan proses yang mudah, bunga ringan, dan pencairan cepat. Jika salah memilih, justru bisa membebani arus kas bisnis Anda.
Artikel kali ini akan membahas 5 opsi kredit modal usaha yang bisa menjadi pertimbangan untuk mendukung pengembangan bisnis dan membantu Anda memilih opsi yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial usaha.
Yuk, simak artikel ini sampai akhir!

Sumber: Freepik
Saat ini, ada beberapa jenis kredit modal usaha yang sering dicari oleh pelaku UMKM maupun pengusaha yang ingin mengembangkan bisnisnya. Masing-masing memiliki karakteristik dan keunggulan yang berbeda-beda.
Berikut beberapa opsi kredit modal usaha yang bisa Anda pertimbangkan:
ACC Danaku adalah produk fasilitas dana dari ACC ONE yang menggunakan skema pembiayaan multiguna dengan jaminan BPKB mobil.
Produk ini dirancang bagi Anda yang membutuhkan kredit modal usaha dengan proses yang transparan, aman, bunga terjangkau, plafon dana besar, dan proses super praktis.
Keunggulan ACC Danaku:
Jaminan di ACC Danaku adalah BPKB mobil sehingga kendaraan masih bisa digunakan.
Suku bunga relatif rendah mulai dari 0.69% flat per bulan sehingga tidak akan membebani keuangan Anda.
Anda bisa mendapatkan dana tunai mulai dari 20 juta hingga 85% dari nilai mobil yang dijadikan jaminan di ACC Danaku.
Setelah dokumen dinyatakan lengkap dan disetujui, dana dapat cair dalam waktu 1-3 hari kerja saja.
Proses pengajuan dana di ACC Danaku hanya memakan waktu 30 detik.
ACC Danaku memberikan fleksibilitas lebih dengan usia mobil yang dapat Anda jaminkan hingga 20 tahun.
Kredit Tanpa Agunan (KTA) merupakan pinjaman yang tidak mewajibkan peminjam memberikan aset jaminan. Bank biasanya menilai kelayakan berdasarkan riwayat kredit (BI Checking/SLIK) dan kepemilikan kartu kredit.
Karena tidak ada jaminan,suku bunga yang relatif lebih tinggi dibandingkan pinjaman beragunan.
Keunggulan KTA:
KUR merupakan program pembiayaan yang disubsidi oleh pemerintah untuk mendukung UMKM. Karena sebagian beban bunga ditanggung oleh pemerintah, bunga yang ditawarkan pun cukup rendah
Namun karena ini adalah program subsidi, proses seleksi dan verifikasi cenderung ketat dan memakan waktu.
Keunggulan KUR:
Pinjaman online berbasis fintech menawarkan kemudahan akses melalui aplikasi smartphone. Prosesnya bisa sangat cepat, bahkan bisa cair dalam hitungan jam.
Walaupun cepat, Anda harus sangat waspada terhadap legalitas platform tersebut. Pinjaman online legal biasanya memiliki limit yang tidak terlalu besar dan tenor yang cukup singkat.
Keunggulan Pinjaman Online:
Kredit Usaha Mikro biasanya ditawarkan oleh bank atau lembaga keuangan non-bank khusus untuk pengusaha level mikro. Fokus utamanya adalah pendampingan usaha kecil agar bisa naik kelas.
Biasanya, pinjaman ini mensyaratkan usaha sudah berjalan minimal 1-2 tahun. Plafon pinjaman disesuaikan dengan omzet usaha yang tercatat.
Keunggulan KUM:
Setelah mengetahui beberapa opsi kredit modal usaha, langkah selanjutnya adalah mengetahui syarat umum dan dokumen apa saja yang perlu Anda siapkan agar pengajuan kredit berjalan dengan lancar.
Meskipun setiap lembaga memiliki kebijakan berbeda, umumnya syarat dan dokumen kredit modal usaha adalah sebagai berikut:
Mengajukan kredit modal usaha memerlukan perencanaan yang matang agar tidak membebani keuangan usaha Anda di kemudian hari. Oleh sebab itu, penting bagi Anda untuk bersikap cermat sejak awal.
Dengan memahami tips berikut, Anda dapat menghindari risiko yang membebani keuangan dan memastikan kredit modal usaha benar-benar menjadi solusi. Berikut beberapa tips yang bisa Anda perhatikan:
Pastikan kredit digunakan untuk kebutuhan produktif, seperti menambah stok barang, alat kerja, atau modal operasional
Ajukan pinjaman sesuai arus kas bulanan Anda agar cicilan tidak mengganggu keuangan bisnis.
Selanjutnya, Anda perlu memperhatikan apakah bunga bersifat flat atau efektif dan pilih tenor yang paling realistis.
Pilih penyedia kredit yang berizin dan memiliki reputasi baik agar proses aman dan transparan.
Anda juga perlu menyiapkan dokumen secara lengkap agar proses bisa lebih cepat mulai dari persetujuan hingga pencairan dana.
Itulah 5 opsi kredit modal usaha yang bisa Anda pertimbangkan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi bisnis. Dengan memahami pilihan yang tersedia, Anda dapat menentukan kredit modal usaha yang paling tepat.
Pastikan juga untuk memilih produk pembiayaan yang tidak hanya cepat, tapi aman, transparan, dan sesuai kemampuan usaha Anda. Salah satu solusi kredit modal usaha yang cepat dan aman adalah mennggunakan layanan ACC Danaku dari ACC ONE.
Dengan pilihan tenor fleksibel dan suku bunga ringan mulai dari 8.35% per tahun, pengajuan menjadi lebih terjangkau dan aman.
ACC Danaku juga menyediakan pengajuan pinjaman baik secara online maupun offline yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda dengan proses yang aman karena diawasi langsung oleh OJK.
Anda hanya perlu menjaminkan BPKB mobil dan dana bisa cair dalam 1 hari kerja setelah dokumen lengkap dan disetujui. Tak hanya itu, mobil yang dijaminkan tetap bisa Anda gunakan seperti biasa.
Jika masih ragu, tersedia juga fitur simulasi kredit untuk membantu Anda merencanakan keuangan dan skema pinjaman sesuai kebutuhan.
Ayo, kunjungi ACC ONE sekarang juga dan nikmati kemudahan mendapatkan pinjaman yang cepat dan aman!
#pinjaman
#dana
#tunai
#modal
#usaha
Berita Lainnya
Lihat semua